Kunjungan dari PT Indocement ke Taman Sringanis

Oleh

Taman Sringanis

kunjungan PT Indocement ke Taman Sringanis Bogor

Rombongan PT Indocement Sambangi Taman Sringanis Bogor untuk Mengenal Kesehatan Tradisional

Sebanyak 40 karyawan dari PT Indocement mengadakan kunjungan ke Taman Sringanis, yang berlokasi di Cipaku bogor Selatan. Kegiatan ini dirancang untuk mempererat hubungan antar karyawan sekaligus memperkaya pengetahuan tentang kesehatan tradisional yang merupakan warisan budaya bangsa.

Setibanya di Taman Sringanis, rombongan disambut dengan suguhkan wedang secang sebagai minuman selamat datang.

Kegiatan berlanjut dengan sesi pemaparan oleh Bapak Sapto Waluyo, yang memaparkan konsep Sehat Mandiri Selaras Alam. Dalam penyampaiannya, beliau menekankan pentingnya pola hidup yang seimbang dengan alam serta peran tanaman obat dalam menunjang kesehatan secara alami.

Usai sesi materi, para peserta diajak menjelajahi kawasan Taman Sringanis yang dikenal dengan koleksi tanaman obatnya yang beragam. Antusiasme peserta terlihat dari berbagai pertanyaan yang diajukan seputar cara pengolahan dan pemanfaatan tanaman tersebut. Hingga pada akhirnya banyak yang menyadari bahwa tanaman tersebut sering dijumpai bahkan sengaja di tanamn dihalaman rumah sendiri namun tidak mengetahui kegunaannya sebagai tanaman obat.

Selain itu rombongan dapat berbelanja produk kesehatan produksi Taman Sringanis di Rumah Jamu, yang menjual berbagai produk herbal khas Taman Sringanis. Produk seperti teh herbal, minyak pijat, hingga jamu instan siap seduh menjadi favorit peserta untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.

Kegiatan ini tidak hanya mempererat silaturahmi antar karyawan PT Indocement, tetapi juga memperkenalkan mereka pada kekayaan tradisi kesehatan Indonesia. Semangat kebersamaan dan antusiasme selama kunjungan menciptakan pengalaman yang menarik, sekaligus menanamkan nilai pentingnya menjaga kesehatan dengan cara alami dan berkelanjutan.

Informasi kunjungan ke Taman Sringanis. Hubungi kami : Whatsapp 081310906752

Share:

Leave a Comment